Minggu, 10 Juni 2018

3 manfaat bercinta bagi kesehatan Anda dan pasangan


Meski sedang menjalankan ibadah puasa selama sebulan, suami dan istri tetap dianjurkan untuk bercinta. Tentu saja setelah berbuka puasa.
    Selain mempererat hubungan antara suami dan istri, ternyata kegiatan tersebut mampu menstimulasi beberapa titik sensitif organ intim yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan menurunkan rasa sakit pada kepala dan nyeri.
    Memang bulan puasa waktu untuk menahan segala hawa nafsu, namun pasangan suami istri dapat melakukan hubungan intim dan dilakukan pada malam hari. Manfaat seks sendiri dapat terhindar berbagai jenis penyakit yang dapat dicegah, seperti di bawah ini.
    1. Memperkuat otot jantung
    Melakukan hubungan intim dapat mengaktifkan kelenjar penghasil oxytocin dan endorfin. Keduanya berfungsi untuk membuat tubuh jadi rileks.
    Produksi hormon testosteron, estrogen dan progesteron yang dihasilkan dapat memperlebar pembuluh darah sehingga aliran arah ke jantung menjadi lebih lancar.
    2. Terhindari infeksi kandung kemih
    Banyak manfaat yang bisa dilakukan saat melakukan hubungan intim yang menyenangkan dan rutin. Selain memperkuat otot-otot jantung atau terhindar serangan jantung, manfaat lainnya terhindar dari infeksi kandung kemih.
    Khususnya pada perempuan, dapat menguatkan otot-otot pada panggul yang berfungsi mengontrol aliran air seni. Dan pada pria, bisa mengurangi risiko kanker prostat.
    3. Stres dan depresi dapat dihindari
    Buat pasangan suami istri yang belum mengetahui manfaat penting dari seks untuk kesehatan tubuh, salah satunya dapat menghindari stress atau depresi.
    Karena saat orgasme tubuh mengeluarkan hormon endorphin, yaitu hormon yang dapat menimbulkan rasa senang, tubuh terasa rileks dan rasa sakit atau nyeri jadi berkurang. Kegiatan inilah yang ampuh menghilangkan stress atau depresi yang berkepanjangan.

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.